Selasa, 16 April 2013

Upgrade Os Jelly Bean 4.1.2 for Samsung Galaxy S Advance GT-i9070

Samsung Galaxy S Advance GT-i9070 aslinya di bekali OS Android 2.3.7, tapi anda bisa meng-upgrade-nya mmenjadi Jelly Bean atau Android 4.1.2 dengan mengikuti panduan yang saya berikan nanti. Jika anda sudah terbiasa melakukan rooting/flashing perangkat Android dan biasa menggunakan Odin, Anda bisa dapat meng-upgrade ke 4.1.2 langsung secara manual. Yang Anda perlukan adalah mendownload stock ROM aslinya dan mem-flashing melalui tool Odin. Jika Anda tidak/belum pernah melakukan upgrade (rooting/flashing) sebaiknya jangan lakukan, karena beresiko rusaknya perangkat anda jika anda tidak hati-hati.



samsung-galaxy-s-advance1.jpg
samsung-galaxy-s-advance2.jpg

Disclaimer: Panduan ini hanya untuk para ahli, saya tidak melarang yang belum ahli untuk mencoba. Tetapi dengan menggunakan panduan ini segala resiko anda tanggung sendiri! Kami tidak bertanggung jawab jika terjadi sesuatu ke perangkat Anda.

Untuk upgrade Samsung Galaxy S Advance GT-i9070, anda bisa download GT-I9070_SER_I9070XXLPY_I9070SERLPY_I9070XXLPY terlebih dulu di sini atau mirror filenya di hotfile via adf.ly di sini. Sekarang ini masih dalam Bahasa Rusia :)

PENTING
- Back up semua data penting yang tersimpan dari telepon.
- Sepenuhnya mengisi ulang baterai telepon.
- Gunakan komputer Windows Based atau laptop, Odin tidak akan bekerja pada MAC dan Linux OS.
- Nonaktifkan Kies pada system tray, karena Kies akan memblokir Odin.
- Siapkan kabel USB untuk ponsel Anda

Cara Install manual Android 4.1.2 di Samsung Galaxy S Advance I9070 :

1. Download dari 4shared via adf.ly Odin3 v1.87 link berikut atau versi varuOdin3 v3.07 dari hotfile via adf.ly di sini
2. Matikan HH/Kies
3. Colokkan USB ke Laptop / PC
4. Buka Aplikasi Odin3 yang sudah anda download tadi
5. Masukan lokasi file .md5 (file Jellybean yg di download tadi) dengan klik "PDA" (jika file firmware dalam zip file, ekstrak terlebih dahulu) dan arahkan ke lokasi file .md5
sgsa_stock_ROM.jpg
7. Pastikan "JANGAN CENTANG" yang "Re-Partition" kotak ceckbox.
6. Atur ke Mode Download
8. Hubungkan ke komputer atau laptop melalui kabel USB
9. Tekan tombol "START" untuk memulai instalasi.
10. Tunggu kata "FINISHED" muncul.
11. Lepaskan ponsel dari komputer, dan lakukan full reboot.

Dan Samsung Galaxy S Advance anda sudah menjadi Jelly Bean.

sgsa_jelly_top.jpgsgsa_jelly_bottom.jpg

Sekedar informasi saja, Firmware ini terasa halus dan tampilannya juga cukup oke. Ada Touchwiz Nature UX dan beberapa aplikasi tambahan. Saya belum tahu dengan jelas apakah ada bug dan masalah lain seperti kinerja baterainya bagaimana, karena firmware ini masih baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar